Sabtu, 15 Desember 2012

Pemakai CFW PS3, Sony Siap Ban PS3 Kamu “Selamanya”

Pemakai CFW PS3, Sony Siap Ban PS3 Kamu “Selamanya”

ps3_portal_PVWIMG20121030100434 
 
Jurnal Harian - Custom Firmware atau yang biasa disebut dengan CFW termasuk populer digunakan di PlayStation 3 yang beredar di negara kita ini. Dengan CFW kamu bisa menikmati berbagai hal yang aslinya dilarang maupun dicabut oleh Sony, seperti menyulap PlayStation 3 menjadi sebuah media player super canggih dan bahkan komputer.

Selama ini Sony tampaknya tidak terlalu mempermasalahkan para pengguna PlayStation 3 dengan CFW dan membiarkan mereka menikmati berbagai konten dan layanan PlayStation Network, baik yang gratis maupun yang berbayar.

Sayangnya kini Sony telah berubah pikiran. Kini Sony memutuskan untuk memberi serangan Ban kepada mereka yang menyambungkan PlayStation 3 ber-CFW ke PlayStation Network. “Violation of the System Software License Agreement for the PlayStation®3 system invalidates the consumer’s right to access that system. Consumers running unauthorized or pirated software may have their access to the PlayStation®Network and access to Sony Entertainment Network services through PlayStation®3 system terminated permanently.”

Jadi apa yang terjadi bila kamu kena Ban? Ternyata sama seperti Ban di yang dilakukan oleh Microsoft di XBox 360, PlayStation 3 milikmu yang terkena ban dari Sony akan dicabut aksesnya dari berbagai fitur online tetapi tetap dapat digunakan tanpa masalah dalam mode offline.

Untungnya dalam menerapkan serangan Ban, Sony tetap memberi kesempatan kepada gamer PlayStation 3 untuk kembali ke jalan yang didukung Sony. Asalkan kamu belum di Ban dan kembali menggunakan Official Firmware serta menghapus semua konten yang ilegal, maka kamu tidak akan mendapat serangan Ban.

    “To avoid permanent termination, consumers must immediately cease using and delete all unauthorized or pirated software from their PlayStation®3 systems”

Sumber : gamexeon.com
Pemakai CFW PS3, Sony Siap Ban PS3 Kamu “Selamanya”
4/ 5
Oleh
Add Comments


EmoticonEmoticon

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.