Selasa, 12 Februari 2013

Segi Empat dalam Pusaran Kasus Suap Impor Daging

Segi Empat dalam Pusaran Kasus Suap Impor Daging

Segi Empat dalam Pusaran Kasus Suap Impor Daging   
Menteri Pertanian Suswono. TEMPO/Dasril Roszandi

Jakarta - Dugaan suap impor daging membentuk hubungan segi empat dalam pusaran kasus. Ada kemungkinan bertambah satu pihak lagi, sehingga membentuk segi lima. Fakta soal itu ditulis majalah Tempo edisi 11 Februari 2013 yang menurunkan laporan utama tentang Partai Putih di Pusaran Kasus Hitam. Laporan itu membuka fakta tentang kasus dugaan suap impor daging yang melibatkan Luthfi Hasan Ishaaq dan pentolan PKS lainnya.
Segi empat hubungan itu adalah PT Indoguna Utama (perusahaan importir)-Elda Devianne (penghubung)-Ahmad Fathanah (operator)-Luthfi Hasan Ishaaq (diduga penerima suap). Namun, kasus ini kemungkinan bakal menyeret petinggi PKS lainnya. Yang paling dekat adalah Menteri Pertanian Suswono. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sudah menyiapkan peluru untuk memeriksa dia. “Ada yang terkait dengan kewenangan, ada soal rekomendasi izin impor,” kata Wakil Ketua KPK Zulkarnain.

Sumber Tempo mengatakan Luthfi berkomunikasi dengan Suswono mengenai siapa saja yang mendapat jatah impor. Suswono kemudian menginstruksikan bawahannya untuk meloloskan importir yang datang kepada Luthfi.

Suswono membantah bekerja sama dengan Luthfi untuk mengatur kuota impor. “Saya bekerja profesional. Silakan tanyakan kepada dirjen-dirjen di sini,” ujarnya. Untuk mencegah jual-beli jatah kuota, ia mengaku sudah meminta bawahannya mencoret importir abal-abal. Pembicaraan dengan Luthfi sudah ia bantah sejak suap tersingkap.

Laporan majalah Tempo bisa dibaca di sini.

TIM TEMPO | AMIRULLAH


Sumber : tempo.co

Related Posts

Segi Empat dalam Pusaran Kasus Suap Impor Daging
4/ 5
Oleh
Add Comments


EmoticonEmoticon

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.