Senin, 07 November 2011

Dovizioso Senang Pedrosa Terkalahkan dan ‘Say Good bye’ pada Honda

Dovizioso Senang Pedrosa Terkalahkan dan ‘Say Good bye’ pada Honda

Andrea Dovizioso berusaha memanfaatkan segala kesempatan demi menjegal team-matenya di Repsol Honda, Dani Pedrosa untuk melewatinya di peringkat ketiga klasemen akhir MotoGP 2011. Pembalap yang bakal pindah ke tim Monster Yamaha Tech3 mulai besok ini mengaku senang bisa finish di depan The Little Spaniard dan mempertahankan rangking 3.

“Ini adalah akhir pekan yang sulit dan Valencia merupakan trek sulit bagi saya. Jadinya, bertarung dengan Dani di klasemen saja sudah sulit dan saya perlu strategi yang jenius. Kondisinya agak aneh jadi saya mencoba untuk berada di depannya dan menghentikannya. Karena saya tahu Dani agak cepat di trek ini. Saya coba untuk menguntitnya, jadi saya terus berusaha menyalipnya dan strateginya berhasil. Jadinya saya senang.”
Dovizioso juga mengucapkan terimakasih kepada Honda yang membesarkan namanya dan menemaninya selama kurang lebih satu dekade.
“Saya benar-benar berterimakasih kepada tim dan Honda karena kerja mereka sangat bagus. Saya sungguh menyesal harus pergi, akan tetapi masa depan saya ada di Yamaha dan saya sangat senang berada di peringkat ketiga karena itu penting bagi saya.”
Dovizioso Senang Pedrosa Terkalahkan dan ‘Say Good bye’ pada Honda
4/ 5
Oleh
Add Comments


EmoticonEmoticon

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.