Selasa, 08 November 2011

Grid HTML5 Pada Internet Explorer 9 Dukung Keapikan Situs Komik Digital Tron Legacy

Grid HTML5 Pada Internet Explorer 9 Dukung Keapikan Situs Komik Digital Tron Legacy

Kepopuleran film Tron Legacy tampaknya telah berimbas pula ke dunia maya internet dan bahkan kini dikabarkan telah memasuki akselerasi perangkat keras grid HMTL5 melalui Internet Explorer 9. Berdasarkan Tron Disney terbaru maka dibuatlah sebuah situs buku digital Legacy yang merupakan sebuah proyek mendalam untuk sebuah novel grafis analog ke tingkat berikutnya dengan cara standar web modern yang dimungkinkan melalui kerjasama antara Disney Publishing House, Microsoft dan Vectorform.
Para pengembang dan desainer yang menakjubkan di Vectorform tersebut telah menyatukan cita rasa digital atas buku komik Tron dalam waktu kurang dari satu bulan, dengan sangat bergantung pada HTML5 dan kekuatan akselerasi hardware HTML5 yang diusung IE9.
“Kebanyakan komik online mengalami stagnan”, jelas Dario Di Zanni, salah seorang manajer pengembangan di Penerbitan media digital Disney. “Kami ingin sesuatu yang lebih menarik, tentang situs yang mampu menginterpretasikan pengalaman aktual dalam bacaan buku komik”.
Vectorform menguji berbagai teknologi untuk proyek tersebut, termasuk mentransformasi CSS3 2D, JavaScript, jQuery, DOM, dan lain-lain. Dan pada akhirnya, hanya dengan memanfaatkan unsur HTML5 , maka diperolehlah kinerja handal yang luar biasa mendalam, dengan tidak kurang dari 60 frame per detik (FPS).
“Mereka benar-benar merupakan orang-orang dengan lingkungan yang interaktif dan tidak hanya berharap untuk menghasilkan sebuah situs web saja”, tambah Ken Disbennett, direktur seni untuk Vectorform, yang bekerja erat dalam proyek tersebut. “Ketika sebuah karakter hancur di dinding kaca, Anda dapat menyaksikan dan merasakan efek partikel kaca yang hancur. Dan terus terang, Kami tidak bisa membuatnya tanpa keberadaan akselerasi hardware di Internet Explorer 9 atau penggunaan plug-in”.
Disbennett sangat memuji kehebatan Internet Explorer 9 dan evolusi tersebut juga telah diperkenalkan, dengan fokus pada akselerasi hardware kanvas HTML5, tag audio, selain juga merasa takjub dengan kecepatan engine JavaScript IE9 sebagai elemen penting yang membuat Disney Tron Legacy unik ini dapat dijalankan dengan baik.
“Proyek The Tron: Legacy adalah contoh terbesar dari apa yang terjadi saat Internet Explorer 9 mampu membantu para pengembang tanpa tergantung dengan imajinasinya”, kata Ryan Gavin, direktur senior, Internet Explorer, Microsoft. “Hal ini merupakan contoh yang bagus dalam penggunaan Web yang ada”.
Selain HTML5 , Vectorform juga menitik beratkan penggunaan PNG/8 yaitu sebuah versi dari format lama Portable Network Graphics terbaik, yang mampu dipadukan bersama-sama dengan RGB dan Alpha dalam kanal 8-bit yang sama.
Seperti yang tampil di Disney Tron: Legacy, ada beberapa lapisan konten di bagian teratas dari yang lainnya, namun masih dapat disinkronkan dan dipadukan secara sempurna. Oleh karena itu, untuk menciptakan Disney Tron: Legacy tersebut tentunya sangat membutuhkan pekerjaan yang konsisten. Dan Giorgio Sardo, salah seorang Tenaga Teknis Senior HTML5 dan Internet Explorer yang telah berbagi informasi perihal detil dibalik pembuatan sistem tersebut.
Grid HTML5 Pada Internet Explorer 9 Dukung Keapikan Situs Komik Digital Tron Legacy
4/ 5
Oleh
Add Comments


EmoticonEmoticon

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.