Spurs Bertekad Lewati Inter
bolaFOTO:Getty Images/Jamie McDonald |
Lyon - Setelah menyingkirkan Olympique Lyon, Tottenham Hotspur juga ingin melewati Inter Milan di Liga Europa. Kalau bisa mengalahkan Inter, Spurs merasa punya kans besar jadi juara.
Spurs sukses mengungguli Lyon di babak 32 besar Liga Europa. The Lilywhites dipastikan lolos usai bermain imbang 1-1 dengan klub Prancis itu di leg kedua, Jumat (22/2/2013) dinihari WIB. Mereka unggul agregat 3-2.
Di babak 16 besar, Spurs sudah ditunggu Inter. Inter sendiri melaju setelah menyisihkan wakil Rumania, CFR Cluj.
"Bisa lolos dengan melewati Lyon dan Inter Milan akan menempatkan Anda ke dalam posisi yang bagus untuk memenangi kompetisi ini," ujar manajer Spurs, Andre Villas-Boas, yang dikutip The Sun.
"Apakah kami bisa mengalahkan Inter? Itu akan sangat sulit, tapi kami mendekati dua pertandingan (melawan Inter) dengan tekad untuk menang," imbuhnya.
Ini bukan kali pertama Spurs bertemu Inter di kompetisi antarklub Eropa. Di fase grup Liga Champions musim 2010/2011, kedua tim masuk grup yang sama. Saat itulah, nama Gareth Bale mulai mencuat setelah dia tiga kali menjebol gawang Inter di Giuseppe Meazza meski Spurs akhirnya kalah 3-4.
"Kami punya dua laga luar biasa melawan mereka di Liga Champions dan kami ingin mengulang malam-malam spesial itu yang diingat semua orang," kata Villas-Boas.
"Semua orang sangat antusias untuk terus melaju di kompetisi ini. Itulah kenapa kami bereaksi dengan begitu gembira di akhir laga (melawan Lyon)," jelasnya.
"Saya pikir kami masih harus membuat langkah yang lebih besar. Inter Milan merepresentasikan hal tersebut karena mereka memenangi Liga Champions beberapa tahun yang lalu dan pada dasarnya mereka adalah tim yang sama," ujar eks pelatih Porto ini.
"Ini adalah laga besar buat kami dan saya sangat gembira," tuturnya.
( mfi / rin )
Sumber : sport.detik.com