Sabtu, 27 April 2013

Mayat Bocah yang Tenggelam di Ciliwung Ditemukan di Pintu Air Karet

Mayat Bocah yang Tenggelam di Ciliwung Ditemukan di Pintu Air Karet


Jakarta - Sesosok mayat anak laki-laki ditemukan mengambang di pintu Karet, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Jasad tersebut diketahui bernama Iswan Fahrezi (7) warga Kampung Melayu, Jakarta Timur.

"Ada mayat anak laki-laki yang ditemukan sekitar pukul 07.00 WIB mengambang di pintu air Karet," ujar petugas Polsek Tanah abang Brigadir Sugimin ketika dikonfirmasi detikcom, Sabtu (27/4/2013).

Menurut Tugimin penemuan jenazah berawal dari laporan warga yang melihat ada sesosok manusia yang mengambang dan terbawa arus air. Dibantu petugas polisi, warga di sekitar lokasi kejadian langsung mengangkat jasad itu.

"Pada saat ditemukan masih terbawa arus, tapi buru-buru diangkat petugas dan warga. Saat ini petugas dari polsek, intel dan lainnya sudah berada di lokasi kejadian," jelas Tugimin.

Sementara itu pihak keluarga juga sudah berada di lokasi kejadian "Sudah ada Paman korban yang berada di TKP," sambungnya.

Hingga berita ini diturunkan, polisi masih mengamankan jenazah tersebut. Belum diketahui penyebab hanyutnya bocah itu.

"Belum diketahui penyebab meninggal, masih diselidiki," jelasnya.

Sebelumnya diberitakan Iswan Fahrezi yang tinggal di Kampung Pulo RT 14 RW 2 Kampung Melayu, Jakarta Timur pada Saat kejadian,Kamis (25/4), tenggelam di Kali Ciliwung. Saat itu korban tengah asyik bermain di pinggir kali bersama 5 orang temannya. Selain korban, ada juga kakak korban yang juga saudara kembarnya, Fahreza, yang ikut bermain air di pinggir kali Ciliwung. Melihat kakaknya main air, Fahrezi tiba-tiba melompat. Karena tidak bisa berenang, Fahrezi tenggelam terbawa arus.
(fjr/fjr)

Sumber : detik.com
Mayat Bocah yang Tenggelam di Ciliwung Ditemukan di Pintu Air Karet
4/ 5
Oleh
Add Comments


EmoticonEmoticon

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.